Kunjungi Sumata Utara, Rakyat Kalungkan Kain Ulos pada Ganjar Pranowo - Informasi Aceh

Kamis, 16 November 2023

Kunjungi Sumata Utara, Rakyat Kalungkan Kain Ulos pada Ganjar Pranowo

Pematang Siantar — Berkunjung ke Provinsi Sumatera Utara (Sumut), rakyat menyambut dan mengalungkan kain Ulos pada Ganjar Pranowo, yang merupakan simbol dari kesiapan mereka untuk bekerja dan berjuang bersama menyongsong kemenangan.

Capres yang diusung oleh koalisi PDI Perjuangan tersebut menerima kain ulos dari masyarakat adat tatkala mengunjungi Museum Simalungun di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Siantar Bar, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara.

Bukan hanya itu saja, namun setibanya di lokasi, Ganjar Pranowo juga disambut dengan Tarian Tortor Sombah, yang merupakan sebuah ekspresi penghormatan dari masyarakat Batak Simalungun kepada raja, tamu atau kerabat dekat mereka.

Salah seorang tokoh masyarakat Simalungun, Djomen Purba memberikan kepada mantan Gubernur Jateng dua periode tersebut kain ulos yang diikatkan di pinggangnya.

Kemudian dia menjelaskan bahwa kain ulos itu melambangkan kesiapan rakyat untuk berjuang dan bekerja.

"Biasanya, pakaian adat dipakai secara lengkap, namun kali ini kami memberikan kain ulos yang kami ikatkan pada pinggang Pak Ganjar. Ini sebagai simbol bahwa kita siap untuk bekerja atau berjuang," ucapnya di lokasi tersebut,” ujar Djomen

Dengan adanya sambutan hangat hingga pemberian kain ulos tersebut, Ganjar mengaku sangat gembira. Dia juga mengatakan bahwa adanya kain ulos yang diikatkan padanya telah menambah semangatnya dalam melayani rakyat.

"Dalam filosofi ini, ada yang diselempangkan, ada yang diikat. Ternyata, jika seseorang benar-benar mau bekerja, maka diselempangkan seperti ini. Masyarakat menyebutnya Hordja, yang berarti kerja,” ujarnya.

“Saya diikatkan, dan hal ini memang memberikan semangat tambahan untuk bekerja," tambah Capres nomor urut 3 itu.

Tidak lupa pula, Ganjar Pranowo mengucapkan rasa terima kasihnya atas sambutan sangat luar biasa dari masyarakat itu.

Dia sangat berharap agar terus dapat berinteraksi dengan lebih banyak lagi masyarakat untuk mampu mendengarkan aspirasi mereka.

"Semoga nanti kita bisa bertemu dengan lebih banyak masyarakat untuk mendengarkan harapan dan pemikiran warga di Simalungun maupun di kota ini. Saya berharap tercipta komunikasi yang baik," tandas Ganjar.

Hal serupa juga terjadi, tatkala pria yang juga pernah menjabat sebagai Anggota DPR RI dua periode itu datang ke Lapangan Segitiga Lubukpakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Bahkan, Ganjar Pranowo disambut oleh sebanyak ribuan sukarelawan dari Barisan Nasional Bela Ganjar (BNBG).

Ketua DPP BNBG, Paulus Sinambela memberikan apresiasi sangat tinggi dan juga menyampaikan rasa syukurnya atas kehadiran pemimpin berambut putih itu pada acara senam sehat mereka.

"Terima kasih bapak Ganjar atas kehadirannya pada acara senam sehat ini. Para relawan BNBG ini sudah tidak sabar menanti kehadiran bapak Ganjar untuk bertemu langsung di tempat dan hari yang baik ini," katanya.

***

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda